(06 Nov 2019)

Tips membuat kelinci nyaman dikandang !

Kelinci menjadi salah satu hewan peliharaan yang sangat lucu dan menggemaskan . Sehingga tidak heran banyak orang yang menyukai kelinci karena  kelucuannya. Selain kelucuannya memelihara kelinci memiliki nilai positif karena perkembang biakannya yang relative sangat cepat dimana dalam satu periode melahirkan bisa menghasilkan anakan 6-12 ekor bayi kelinci. Di zaman sekarang sudah banyak masyarakat yang memelihara kelinci pedaging dengan tujuan untuk usaha kuliner seperti sate kelinci dll. Memelihara kelinci tentu membutuhkan proses dan cara yang tidak sembarangan . Sebelum memelihara kelinci alangkah baiknya kalian mengetahui beberapa hal yang harus diperhatikan ketika memelihara kelinci. Salah satunya yaitu kandang yang nyaman, karena kandang merupakan rumah sehari-hari bagi kelinci tersebut. Seperti manusia kita pun tidak akan merasa nyaman apabila lingkungan rumah kita kotor, hewan pun demikian sobat jika kandangnya bersih dia akan merasa nyaman di kandangnya. Selain sebagai tempat berteduh kandang juga berfungsi sebagai tempat berkembang biak. Berikut beberapa tips agar kelinci merasa nyaman di kandang :

1. Ukuran kandang yang sesuai

Ukuran kandang ini sangat penting diperhatikan ya sobat. Kalian harus memperhatikan ukuran kandang ini yang sesuai dengan ukuran kelincinya. Sehingga dengan ukuran yang sesuai si kelinci akan bisa bergerak aktif didalam kandang. Kebanyakan masyarakat yang memelihara kelinci hanya memperhatikan ukuran kandang tanpa tinggi dari kandang tersebut, namun ketinggian kandang juga harus diperhatikan ya sobat karena apabila kelinci terkejut dia akan memeriksa keadaan sekeliling sampai tenang. Pada saat itulah, kemungkinan kepala kelinci akan terbentur ke atas kandang dan dapat mengakibatkan cedera. Oleh karena itu, untuk mengatasi kejadian seperti ini maka ketinggian kandang sangat diperhatikan. Pilihlah tinggi kandang yang melebihi beberapa sentimeterdari tinggi kelinci pada saat duduk.

2. Ketersediaan pakan dan  minum

Pakan dan minum ini juga perlu diperhatikan ya sobat selain ukuran kandang. Adanya kertersediaan pakan didalam kandang juga membuat kelinci menjadi nyaman. Namun kualitas pakan juga memiliki peran yang penting, karena apabila kalian sudah menjaga ketersediaan pakan dan minum namun kualitas pakannya rendah ini juga akan berdampak pada kesehatan kelinci. Hakikatnya pakan utama kelinci adalah Hay atau pellet, namun masyarakat selama ini sudah memiliki mindset bahwa pakan kelinci adalah buah-buahan dan sayur-sayuran. Boleh saja sobat,kalian memberikan kelinci pakan seperti itu namun ada batasannya ya sobat yaitu tidak lebih dari 10 % . Apabila terlalu banyak makan buah dan sayuran yang masih segar biasanya akan mengakibatkan kembung pada kelinci karena dalam buah dan sayuran yang segar mengandung kadar air yang tinggi. Kalian bisa menggunakan Rabbit Food Wellness Timothy Hay. Produk ini mengandung serat yang tinggi sehingga baik untuk mendukung kesehatan pencernaan, selain itu produk ini diperkaya dengan bunga mawar yang merupakan sumber karotenoid terbaik sebagai antioksidan alami. Produk ini tidak menggunakan bahan campuran kimia sintetik sehingga lebih aman untuk kelinci.

3. Kandang jauh dari gangguan

Tips selanjutnya adalah lokasi kandang yang jauh dari gangguan. Mencari lokasi untuk kandang kelinci ini tidak terlalu sulit sobat. Sebab, kelinci mudah sekali beradptasi . Lokasi yang dekat dengan jalan raya ini akan mengganggu si kelici karena suara bisingnya kendaraan yang berlalu lalang tersebut. Jadi kalian harus memperhatikan ketenangan si kelinci ya sobat agar tidak stress. selain itu jika kalian meletakkan kandang di dalam ataupun diluar rumah juga harus tetap memperhatikan ketenangan atau kenyamanan kelinci dan kebersihannya juga harus tetap terjaga ya sobat. Selain itu ada factor lain yang harus diperhatikan apabila meletakkan kandang didalam atau diluar rumah harus memperhatikan yaitu sinar matahari yang cukup, memiliki ventilasi yang sempurna,

 

4. Penggunaan litter

Litter bisa disebut dengan alas kandang. Saat kalian ingin memelihara kelinci didalam rumah hal yang penting adalah kebersihan kotorannya. Tentunya akan sangat merepotkan kalian kan jika kelinci membuang kotorannya sembarangan. Oleh karena itu kalian membutuhkan litter . Padovan Sanipet Profumato ini direkomendasikan untuk kelinci kalian karena produk ini merupakan litter yang higienis untuk hewan peliharaan kalian nih sobat. Litter ini terbuat dari butiran tongkol jagung yang merupakan bahan organic sehingga mudah di urai (ramah lingkungan) dan proses pengeringan butiran tongkol jagung ini secara sempurna dengan kandungan serat 33 % dan selulosa 44,9 % sehingga membuat penyerapan litter ini sampai 138 %. Permukaan butiran litter yang berpori sangat baik dalam menyimpan cairan dan mengurangi bau. Litter ini juga bebas debu sehingga sangat sehat bagi saluran pernafasan hewan. Cara penggunaannya sangat mudah sobat hanya tuangkan sanipet pada litter box atau alas kandang yang sudah dibersihkan dan ganti litter sesuai kebutuhan. Bersihkan litter secara rutin untuk mencegah butiran ini menempel pada tubuh kelinci serta untuk menjaga kebersihan kandang.

Nah itu lah tips untuk membuat kelinci nyaman dikandang sobat. Sayangilah hewan peliharaan anda sehingga dia tidak akan merasa terancam di lingkungan kalian Semoga bermanfaat.

 






Kembali ke News

Halo!

Silahkan hubungi salah satu dari tim customer support kami

Support Customer Service 1
+628989168899
Hello! What can I do for you?
×
Hubungi Kami